Jenis perusahaan keuangan di indonesia ada dua macamnya, pertama ialah perusahaan keuangan bank, dan kemudian yang kedua adalah perusahaan keuangan bukan bank. Secara fungsi, fungsi utama dari perusahaan keuangan adalah menghimpun dana dari nasabah atau masyarakat kemudian menyalurkanya kembali kepada masyarakat atau nasabah. Sedangkan disisi lain, pengertian dari perusahaan keuangan di indonesia ialah, suatu lembaga atau perusahaan yang bergerak dibidang jasa keuangan untuk kemudian menyediakan jasa keuangan bagi nasabah maupun masyarakat secara luas. Menilik dari perang, pengertian dan fungsinya yang amat penting tersebut, maka pada suatu negara perusahaan keuangan termasuk salah satu yang penting, karena disitulah perekonomian suatu bangsa dan negara dijamin dan dapat berjalan. Jika tidak terdapat perusahaan keuangan, maka sektor ekonomi bisa menjadi porak-poranda.
Seperti yang sudah diutarakan diatas perihal jenis perusahaan keuangan di indonesia yang terdiri dari dua macam, yaitu perusahaan keuangan bank dan juga perusahaan keuangan bukan bank. Perusahaan keuangan bank diantara adalah ada bank sentral, bank umum dan juga BPR. Lantas apakah fungsi dari bank sentral tersebut? Berbedakah dengan bank umum? Mungkin itu yang kemudian menjadi pertanyaan di benak anda. Bank sentral memiliki fungsi dan peran untuk menjaga kebijakan moneter negara, tujuan didirikannya bank sentarl salah satunya adalah menjaga nila kurs mata uang, agar tidak terjadi penurunan nilai mata uang sehingga terjadi krisis. Dengan tujuannya yang berfungsi untuk menjaga kebijakan moneter, maka sudah jelas bahwa bukan profit atau keuntungan yang dikejar oleh bank sentral, melainkan kestabilan perekonomian. Ini jelas sangat berebda dengan bank umum, dimana salah satu tujuan dari bank umum adalah untuk mencari profit atau keuntungan, melalui produk jasa keuangan yang mereka berikan atau mereka tawarkan kepada nasabah. Bank umum sendiri juga ada dua jenisnya, yaitu bank umum devisa dan bank umum non devisa. Bank umum devisa memiliki peran atau fungsi yang lebih luas dari pada bank umum yang non devisa. Misalkan saja dengan menyediakan jasa yang berhubungan dengan mata uang asing, dan berhubung langsung dengan bank diluar negri.
Sedangkan BPR atau kemudian juga dikenal dengan bank perkreditan rakyat, adalah bank yang bertujuan membantu perekonomian masyarakat kecil. BPR sendiri terbentuk dari bank pasar, bank desa, bank kelompok tani dan lain sebagainya. Kemudian yang berikutnya ada perusahaan keuangan bukan bank, salah satu jenisnya adalah bursa saham. Bursa saham adalah salah satu jenis perusahaan keuangan tapi bukan bank. Memiliki fungsi sebagai salah satu tempat terjadinya jual beli saham dan valuta asing. Disini pula gambaran perekonomian dunia tergambarkan dari nilai saham suatu perusahaan.
Demikian sedikit penjelasan singkat mengenai perusahaan keuangan yang ada di indonesia. Semoga mampu menjadi nformasi yang bermanfaat dan berguna.