BSI Purwokerto Kirim Tim Penilai dan Pengawas UJIKOM SMA Muhammadiyah Bumiayu

Hampir tiap tahun seluruh SMK/SMA di Indonesia melaksanakan Uji Kompetensi. Dan pada tanggal 17 Maret 2016, BSI purwokerto mengirimkan Tim Pengawas sekaligus Penilai dalam Uji Kompetensi (UJIKOM) Komputer di SMA Muhammadiyah Bumiayu. Adalah Bapak Chandra Kesuma, M.Kom dan Bapak Fabriyan Fandi Dwi Imaniawan, S.Kom yang bertindak sebagai pengawas dan penilai. Mereka berdua merupakan dosen sekaligus staf pengajar di AMIK BSI Purwokerto, yang memiliki kompetensi di bidang komputer.




Dalam UJIKOM tersebut, materi yang diujikan antara lain, Microsoft Office Word, Microsoft Office Excel dan Microsoft Power Point. Tiga jenis materi ini adalah materi dasar office yang sudah diajarkan di SMA sebelumnya. Kurang lebih sebanyak 61 siswa dan siswi SMA Muhammadiyah Bumiayu dari jurusan IPA dan IPS melaksanakan UJIKOM yang diadakan sebanyak 4 sesi, dimana per sesi terdiri dari 15-16 anak. UJIKOM sendiri dimulai pukul 08.00 dan berakhir pada pukul 14.00 WIB. 


Uji Kompetensi Komputer ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh pihak sekolah untuk mengevaluasi hasil belajar siswa-siswinya. Dan diharapkan dengan adanya UJIKOM ini, semoga dapat mempererat tali silaturahmi antara BSI Purwokerto dengan SMA Muhammadiyah Bumiayu. (imaniawan)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak